• Kamis, 21 September 2023

Sinergi Aparat di Perbatasan RI -RDTL Ringankan Beban Korban Longsor

- Minggu, 12 Maret 2023 | 17:48 WIB
Anggota Polres Belu dan Yonif RK 744 mendistribusikan bantuan kepada masyarakat korban bencana di Belu (Marcel/NusraInside)
Anggota Polres Belu dan Yonif RK 744 mendistribusikan bantuan kepada masyarakat korban bencana di Belu (Marcel/NusraInside)

NusraInside - Semangat dan keikhlasan hati untuk berbagi kepada warga korban bencana alam longsor di kabupaten Belu ,terus dilakukan Kepolisan Resor Belu beserta jajarannya.

Hal ini kembali ditunjukan Polres Belu bersama Bhayangkari Cabang Belu dengan menggelar bakti sosial untuk korban bencana alam longsor di kecamatan Lamaknen dan Lamaknen Selatan, sabtu 11 Maret 2023.

Kegiatan Bakti Sosial kali ini bekerja sama dengan Satgas Pamtas RI-RDTL Yon Raider Khusus 744/SYB, Kejaksaan Negeri Atambua, Komunitas Atambua Trail Club (ATC), dan Persit KCK Yonif Raider khusus 744 / SYB .

Baca Juga: Tahun 2022, Dikabupaten TTU Hampir Seribu Unit Program Rumah Layak Huni Dibangun

Sesuai dengan pantauan awak media, Bakti Sosial ini dipimpin langsung Kapolres Belu, AKBP Yosep Krisbiyanto, S.I.K, Danyonif RK 744/SYB sekaligus Dansatgas Pamtas RI-RDTL, Letkol Inf Yudi Yahya dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Atambua, Samiaji Zakaria.

Turut ikut dalam rombongan baksos antara lain Wakapolres Belu, KOMPOL I Putu Surawan, S.IP, Wadanyon RK 744/SYB, para Pejabat utama serta Perwira Staf Polres Belu, Ketua Bhayangkari Cabang Belu beserta pengurus, Ketua Persit KCK Yonif raider khusus 744 / SYB bersama Pengurus, anggota TNI Polri serta Komunitas ATC Belu.

Berangkat menggunakan kendaraan roda dua hingga roda enam milik TNI Polri, Kapolres Belu beserta rombongan bertolak dari Mako Polres Belu langsung menuju kecamatan Lamaknen Selatan.

Baca Juga: Sebanyak 794 pelamar P3K Kabupaten TTU dinyatakan lulus seleksi Kompetensi TA 2021 dan 2022

Menyusuri jalanan berlumpur, bebatuan hingga harus melibas sungai-sungai kecil, tak mengurangi semangat rombongan bakti sosial dalam meninjau lokasi longsor sekaligus menyerahkan bantuan untuk korban bencana.

Menempuh kurang lebih 3 jam perjalanan,Kapolres Belu beserta rombongan tiba di Lokasi Posko Bencana Alam di dusun Foholulik, desa Lutharato, Kecamatan Lamaknen Selatan.

Kedatangan Kapolres Belu beserta rombongan sekitar pukul 12.00 wita, disambut hangat Camat Lamaknen Selatan, Kepala Desa Lutharato, para kepala dusun, tokoh adat, tokoh masyarakat serta para korban bencana alam.

Kegiatan baksos ini diawali dengan sambutan dari Camat Lamaknen Selatan yang mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Belu dan rombongan yang datang meringankan beban korban bencana alam di wilayahnya.

Baca Juga: Catat! Ini Berkas-Berkas yang Harus Disiapkan Peserta PPPK yang Lulus

Camat Lamaknen Selatan pada kesempatan tersebut juga menyampaikan gambaran tentang bencana Alam yang melanda 8 desa di Wilayah Kecamatan Lamaknen Selatan, dengan jumlah keseluruhan korban bencana sekitar 164 kk dan 619 jiwa.

Halaman:

Editor: Marselinus Manek

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Begini Cara Balik Nama Sertifikat Tanah

Sabtu, 8 Juli 2023 | 11:29 WIB

Perkuat Ekosistem, JPP NTT Resmi Dibentuk

Selasa, 30 Mei 2023 | 06:11 WIB
X